Pembukaan Sekolah Teknik Desa Universitas Lamappapoleonro di 2 Kecamatan di Kabupaten Wajo yaitu Kecamatan Pitumpanua dan Kecamatan Keera. Kegiatan ini merupakan kerjasama BKAD Pitumpanua dan BKAD Keera dengan Universitas Lamappapoleonro. Pembukaan dihadiri oleh Rektor Unipol, Dr. Hj. Andi Adawiah, S.E.,M.M. Wakil Rektor II Andi Muh. Nurul Afdal, S.E.,M.SA.,Ak.SAS.CA, dan sejumlah pimpinan Unipol lainnya. Sementara dari pihak Pemkab Wajo hadir, Kepala Dinas PMD Wajo, Dra. Hj. A. Liliyanah, MM, Camat Pitumpanua Drs. A. Cakunnu, Sekcam Keera dan sejumlah pejabat lainnya.